7 Busana Ala Korea yang Cocok untuk Hijabers Indonesia
Ini dia beberapa tips padu padan busana ala Korea yang bisa Anda coba!
1. Parka adalah salah satu gaya andalan para wanita Korea. Anda pun bisa memadukan busana yang satu ini dengan kaus dan cropped pants 7/8 berwarna senada. Jangan lupa sneakers dan backpack untuk menyempurnakan penampilan Anda.Three-cheese-souffles.
2. Mau bergaya imut seperti perempuan Korea? Coba padukan pinafore dengan atasan kaus atau kemeja berwarna kontras. Jangan lupa kenakan ankle boots yang manis.
3. Kalau menonton drama Korea rasanya Anda pasti selalu terpesona dengan aneka long coat yang dikenakan artis utamanya. Anda juga bisa tampil keren seperti itu dengan memadukan long coat dengan oversized sweater dan black jeans. Buttery-sweet-bread-for-bread-machine.
4. Midi dress dengan aksen ruffle berwarna putih bisa membuat Anda tampil pure dan polos. Anda bisa memadukannya dengan oversized jeans shirt dan skinny jeans. Jangan takut celananya balapan, karena di Korea kini sedang tren gaya busana seperti itu.
5. White top dengan plisket skirt warna cokelat susu adalah paduan yang oke. Tambahkan oversized blazer yang sering dipakai oleh idol Korea. Untuk hijab, disarankan pilih warna putih atau cokelat susu.
6. Satu lagi paduan busana warna cokelat yang cocok untuk para hijaber dan Korea banget. Padukan kemeja dan tambahkan outer sweater oversized. Pastikan bagian kerah kemeja Anda terlihat, ya. Untuk rok, Anda bisa pilih yang warna senada.
7. Ini dia salah satu gaya yang sedang jadi tren di Korea. Loose chiffon flowery dress 7/8 yang dipadu dengan oversized sweater. Tambahkan boots untuk menutupi bagian kaki Anda.
Masih banyak lagi padu padan busana ala Korea yang bisa diaplikasikan untuk para hijaber.
Comments
Post a Comment